BAKSO, siapa sih gak kenal bakso?? tapi bakso yang ini beda dari yang lainnya, bakso yang satu ini berasal dari kota tembakau, dan menjadi makanan khas buat kota ini, yaitu kota temanggung. Bakso ini berbeda dari bakso – bakso yang lain, bakso khas temanggung ini dikenal dengan nama bakso lombok uleg khas temanggung.
Apa sih bedanya dengan bakso – bakso yang lain?? Kuahnya?? Pedasnya?? Kok bisa dinamakan bakso lombok uleg??. Sensasi pedasnya bukan dari kecap atau saos, tapi dari sambal cabe rawit yang langsung (diuleg) dihaluskan di dalam mangkuknya. Sehingga baksonyapun dinamakan bakso lombok uleg. Ketika mau membeli bakso lombok uleg pun jangan heran, pasti ditanya mau pedasnya banget atau sedang. Inilah yang membuat lombok uleg berbeda dan khas baik dari cara pembuatannya maupun rasanya.
Bakso lombok uleg juga berbeda dari cara penyajiannya. Kalau biasanya bakso pake mie, Bakso lombok uleg ini memakai kupat dan tahu sebagai pasangan baksonya. Wuiihh… mantaappp,, apalagi kuahnya.. lezaaatt.. hehehe :)
Di temanggung pun banyak warung – warung dan toko yang menjual bakso lombok uleg. Salah satu yang terkenal adalah warung bakso lombog uleg “pak di” yang terletak di jl. Jend. Sudirman Temanggung (Depan BRI). Cabangnya sudah tersebar dimana-mana salah satunya berada di jl. Kali urang km. 6, Sleman. Bakso uleg khas temanggung juga sudah hadir di kota-kota besar seperti bandung, yogyakarta.
Awal Berdiri
Awal berdirinya bakso lombok uleg khas temanggung yaitu sejak tahun 1950-an. Adalah (Alm) Ali Prawiro yang pertama kali membuatnya walaupun saat itu belum ada namanya. Ali Prawiro adalah anak dari seorang petani yang ingin mengubah nasibnya. Sebelumnya, Ali Prawiro bekerja sebagai seorang tengkulak padi. Usaha ini kemudian mengalami penurunan dan kemudian mencoba mencari pekerjaan lain dan dipilihlah untuk berjualan bakso.
Ali Prawiro waktu itu belajar membuat bakso kepada seorang keturunan Tionghwoa. Setelah dirasa bisa, kemudian Ali Prawiro membuat menu sendiri baksonya. Ali Prawiro dalam menyajikan bakso memang tidak memakai mie namun di ganti dengan ketupat. Sambalnyapun dibuat dengan “menguleg” cabai rawit langsung di atas mangkok.
Itulah sedikit cerita sejarah awal berdirinya bakso lombok uleg yang informasinya saya ambil dari blok bakso lombok uleg milik pak di. dari awal berdirinya bakso lombok uleg, kini bakso lombok uleg tersebar dimana-mana dan menjadi bakso khas temanggung.
Menu baksonya pun bemacam – macam, ada :
- Menu bakso komplit : kupat, tahu, bakso.
- Menu bakso tahu : tahu, bakso.
- Menu bakso kupat : kupat, bakso.
- Menu bakso kuah : bakso doang.
saya jadi tahu sekarang kalau jajanan khas temanggung itu baso uleg..
ReplyDelete